#4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger

#4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger - Hallo Kawan WEB SEO, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Android, Artikel Tips & Trik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger
link : #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger

Baca juga


#4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger

NGAWI DIAN – Tips Jitu Mengatasi HP Android Tidak Bisa Mengisi Daya Atau Tidak Bisa di Cas. Sebelumnya saya sendiri memang mengalami masalah yang sama yakni smartphone tidak bisa di charger. Sontak saat itu saya bingung, yang saya takutkan adalah port USB saya yang rusak, dan ternyata yang rusak adalah Power Adapternya.

Tips Mengatasi HP Android Tidak Bisa di Cas

Baca Juga :

Kenapa HP Android Saya Tidak Bisa Di Cas?
Beberapa keluhan yang membuat baper dan galau para pengguna smartphone ialah tidak bisa mengisi daya. Mungkin jika masalah lain seperti aplikasi yang error, facebook tidak bisa dibuka, atau masalah lainnya tidak masalah. Tapi jika smartphone tidak bisa di cas pasti ini akan menjadi masalah yang besar. Mengapa? Karena jika baterai sudah habis maka anda tidak bisa melakukan apa – apa sama sekali, mau telepon tidak bisa, mau buka internet tidak bisa, dan intinya smartphone anda mati.

Charger Rusak adalah salah satu hal yang sering dipikrkan oleh para pengguna smartphone. Tapi hal tersebut belum bisa dipastikan jika anda belum melakukan cek. Untuk itulah anda jangan mengambil kesimpulan terlebih dahulu.

Ada beberapa penyebab yang membuat smartphone tidak bisa di charger seperti software tertentu yang mengalami error, port kemasukan debu, charger susah usang, dan lain – lainnya. Untuk mengatasi smartphone android yang tidak bisa di charger, ada beberapa tips yang bisa anda lakukan. Dan berikut tips – tipsnya.


#1. Restart Smartphone Android Anda

Cara pertama yang bisa dilakukan oleh semua pengguna smartphone yakni dengan merestart Android. Tujuannya Restart Smartphone agar sistem Android yang mengalami error bisa normal kembali. Terkadang dengan cara cukup ampuh dan pengisian daya bisa normal kembali. 

Tapi jika keadaan smartphone anda tidak terdapat daya sama sekali maka anda tidak bisa melakukan cara ini.

TIDAK ADA SALAHNYA DICOBA!

#2. Cek Port dan Kabel USB

Cek Port USB : Port USB adalah penghubung antara charger dengan smartphone android anda. cek apakah port anda dalam kondisi yang baik dan tidak membengkok. Cek juga apakah ada debu yang masuk ke dalam port. Jika ada, bersihkan dengan tusuk gigi dengan kapas atau cottom buds. Hati – hati saat membersihkannya, karena bagian tersebut sangatlah sensitif.

Cek Kabel USB : Apakah kabel USB anda dalam keadaan baik, tidak terkupas dan tidak terpotong? Jika masih dalam keadaan baik maka hal ini tidak perlu dipermasalahkan. 

Coba anda tancapkan kabel USB anda dari komputer ke smartphone anda, jika smartphone bisa terisi maka kabel USB masih dalam kondisi yang baik dan jika tidak terisi maka kabel USB sudah rusak dan harus di ganti.


#3. Cek Power Adapter

Selain port dan kabel USB, anda juga harus melakukan cek pada Power Adapter. Pastikan bagian plug in (Bagian dalam) tidak kemasukan debu atau semacamnya. Bersihkan dengan cuttom buds atau benda lain yang kecil dan lembut agar tidak merusak bagian dalam tersebut.

Coba anda gunakan Adapter lain untuk mengecek apakah smartphone bisa terisi daya atau tidak. Gunakan pula kabel USB yang masih berfungi dan tidak rusak. Jika dengan adapter lain bisa masuk maka dapat dipastikan adapter anda mengalami kerusakan, tapi jika adapter lain juga tidak bisa masuk maka smartphone anda yang mengalami kerusakan. 

#4.  Beli Yang Baru

Jika adapter anda mengalami kerusakan, maka jalan terakhir yang bisa anda lakukan yakni dengan membeli charger yang baru. Pastikan anda memilih charger yang original dan memiliki kemampuan isi daya yang sama. 

Ada beberapa pengguna smartphone yang ketipu dengan barang palsu, alhasil charger meledak dan tidak bisa digunakan lagi. Untuk itulah anda harus jeli dalam memilih charger, meskipun semua charger bisa mengisi daya baterai, tapi kemapuannya tetap berbeda. Untuk itulah, sebaiknya anda memilih charger yang sama dengan charger yang anda gunakan sebelumnya agar tidak terjadi masalah dikemudian hari.

Kesimpulannya,

Coba anda cek pada bagian plug in, port, kabel, dan adapter. Jika bagian tersebut tidak terjadi masalah sama sekali, tetapi tidak bisa di charger mungkin bagian dalam mesin adapter tersebut yang mengalami kerusakan. Anda bisa membeli charger yang baru.

Baca Juga :

Demikian ulasan singkat mengenai tips mengatasi smartphone android yang tidak bisa di charger, semoga dengan tips diatas bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada yang ingin ditanyakan atau ingin menambahkan sesuatu, tulis melalui kolom komentar. Terima kasih :)


Demikianlah Artikel #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger

Sekianlah artikel #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel #4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger dengan alamat link http://webseoleo.blogspot.com/2016/05/4-tips-mengatasi-smartphone-android.html

1 Response to "#4 Tips Mengatasi Smartphone Android Tidak Bisa di Charger"